Wednesday, February 23, 2011

Epilog Diri, Sore Ini...

Seharusnya aku tak seperti ini. Seharusnya sejak dulu aku tak begini. Sekarangpun seharusnya tak lagi. Apalagi di masa depan...
Aku telah salah memilih dan mempertahankan sesuatu yang sebenarnya tak layak untuk diteruskan.
Dulu dan sekarang ternyata sama saja...
Mungkin aku sedang emosi hingga menulis seperti ini. Tapi memang begitulah, tak ada beda dalam kenyataannya.
Maafkan aku jiwaku...kelelahan masih terus menderamu.
Bukan maksudku membiarkanmu lama terluka dan tak berbuat apa-apa.
Entahlah apakah ada yang nyaris sempurna sesuai idealismeku.
Aku punya mimpi...masih terkatung, teronggok sepi.
Mungkin saatnya aku menepi, kembali menata ulang pemikiran dan hidupku ini.
Semoga tak salah ketika aku akan menyatakan revolusi terhadap diri sendiri.

Aku lelah, dan saatnya membahagiakan diri...

Saturday, February 05, 2011

Seharusnya...

Seharusnya hari ini jam 9 pagi, aku berada di Balairung UI. Aku akan diwisuda dengan gelar Magister Keselamatan & Kesehatan Kerja. Tapi apa daya...aku masih terdampar di lautan lepas hingga merelakan salah satu momen yang seharusnya bersejarah. Aku tahu, yang penting aku sudah lulus dan urusan ceremonial cuma simbolis saja. Tapi yeah, satu lagi hal yang terlewatkan...begitu saja...

Sedikit pengen berpikir serius "Untuk apa ijazahku kelak"? aku tak tahu. Aku belum merencanakan apa-apa...

Sedang memandang hamparan lautan tanpa batas. Mengandai-andaikan sesuatu. Mungkin merangkai mimpi yang baru...

Hah, agak sedikit mendung di sini. Jangan hujan sekarang, nanti saja karena aku belum terlalu rindu padamu...

(@FF1 Barge, NIB Serang Platform Sorrounding)